Jasa pengiriman motor saat ini memang lebih cenderung mudah didapatkan. Ada banyak sekali pilihan pengiriman dengan beragam harga dan fasilifas yang ditawarkan. Bahkan, jasa pengiriman motor ini tidak hanya menyediakan layanan dalam pulau saja, melainkan juga antar pulau.
Tips Memilih Jasa Pengiriman Motor
Motor bisa dikatakan masih menjadi salah satu alat transportasi andalan bagi banyak orang. Selain bisa menghindari kemacetan, motor juga dianggap lebih murah dan mudah dalam segi perawatannya. Itulah sebabnyak banyak orang yang lebih memilih untuk mengirimkan motornya ke tempat tinggal baru. Lantas, bagaimana cara memilih jasa pengiriman motor ini?
- Pilih Jenis Transportasi yang Digunakan
Hal pertama yang harus Anda perhatikan dalam memilih jasa pengiriman motor adalah jenis transportasi apa yang nantinya akan digunakan untuk mengirimkan motor Anda tersebut. Biasanya, untuk pengiriman dalam pulau Jawa sendiri akan menggunakan kereta api.
Sementara untuk yang berada di luar pulau akan menggunakna jasa kapal laut. Pada umumnya memang untuk mendapatkan harga murah bisa dengan menggunakan truk atau mobil bak terbuka. Namun alangkah baiknya jika Anda memastikan bahwa motor tersebut dikirim dengan aman dan kondisi yang tertutup.
- Waktu Pengiriman
Jangan lupa juga menanyakan kepada pihaj jasa pengiriman mengenai berapa lama waktu pengiriman yang dibutuhkan. Tentunya jasa pengiriman tersebut akan menyesuaikan jadwal kereta api ke kota tujuannya.
Ika memang kota tujuan tersebut tidak memiliki kereta yang bisa langsung dari kota asalnya, maka motor akan transit terlebih dahulu di stasiun terdekat, baru setelahnya akan diangkut ke kota tujuan. Maka, bisa dikatakan bahwa pengiriman akan membutuhkan waktu yang lebih lama.
- Biaya Pengiriman
Selain itu, Anda juga harus mengetahui perihal berapa besaran biaya pengirimannya. Apakah biaya yang ditawarkan sudah sesuai dengan fasilitas yang Anda terima atau belum. Tentunya ada banyak sekali pilihan fasilitas dan harga yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan.
Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih jasa pengiriman motor. Untuk Anda yang berada di Wilayah Jakarta dan sekitarnya, sangat direkomendasikan untuk menggunakan jasa kirim motor termurah, terpercaya, aman, dan cepat dari Logistik Express.
Bukan hanya melayani ekspedisi dari jalur darat saja, Logistik Express juga menawarkan pelayanan lengkap dari jalur udara dan laut untuk berbagai kebutuhan pengiriman Anda.