Pengertian Payment Gateway, Pembayaran untuk E-Commerce

Bagi pelaku bisnis e-commerce, payment gateway merupakan istilah yang tak asing di telinga. Ini adalah aplikasi khusus yang biasa dipakai untuk menyelesaikan transaksi elektronik. Fungsi utamanya cukup sederhana, yaitu memudahkan pembayaran agar terlihat efisien dan juga aman. Untuk mengetahuinya lebih lanjut Anda bisa menyimak penjelasan berikut.

Pengertian Payment Gateway

Sederhananya, payment gateway adalah layanan pembayaran yang dilakukan secara on-line. Sistem ini memberikan banyak keuntungan, baik kepada pembeli dan juga penjual. Dengan sistemnya yang sederhana, payment gateway sukses membantu toko on-line, khususnya dalam hal transaksi pembayaran. Sistem mampu memastikan kelancaran transaksi lewat beberapa metode yang tersedia.

Selain mudah, sistem pembayaran ini menjamin keamanan seluruh proses transaksi. Sistem akan mengenkripsi info vital seperti data kartu kredit, dan data lainnya yang terkait dalam transaksi on-line. Jadi, meskipun Anda mengirimkan data rahasia dalam transaksi, sistem tetap melindunginya dengan keamanan tingkat tinggi.

Manfaat Penggunaan Payment Gateway

Payment gateway punya segudang keuntungan yang bermanfaat. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

     Konsumen bebas memilih metode pembayaran yang beragam.

     Transaksi bisa diselesaikan dengan mudah, cepat dan aman.

     Proses instalasi yang praktis, dibantu langsung oleh penyedia layanan.

     Mendukung transaksi mancanegara.

     Tingkat keamanan yang sangat ketat.

     Tidak ada Batasan transaksi

Di beberapa keuntungan di atas, bisa dilihat bahwa payment gateway memberikan manfaat untuk konsumen dan juga penjual. Konsumen sangat terbantu dengan kemudahan transaksi yang ditawarkan. Sedangkan penjual bisa mengembangkan bisnis mereka hingga pasar mancanegara.

Ciri-Ciri Penyedia Payment Gateway Terbaik

1. Memberi Pelayanan yang Memuaskan

Pertama, penyedia payment gateway akan memberikan pelayanan yang memuaskan. Misalnya, mereka menyiapkan CS yang berjaga setiap hari untuk melayani pertanyaan pelanggan. Selain itu, tenaga IT yang dimiliki pun sangat profesional sehingga mempengaruhi kualitas dan hasil yang didapat. Selain aman, pelanggan pun bisa mendapat hasil yang memuaskan.

2. Proses Transaksi Lebih Cepat

Kedua, transaksi pembayaran umumnya bisa diselesaikan dengan cepat dan juga praktis. Hal ini sangat mempengaruhi kenyamanan pelanggan, khususnya jika Anda adalah seorang yang menjalankan e-commerce. Dengan transaksi yang cepat, pelanggan akan memberikan feedback positif terhadap toko Anda.

3. Menyediakan Metode Pembayaran Lengkap

Ketiga, metode pembayaran yang ditawarkan sangat lengkap dan juga beragam. Selain mendukung transaksi kartu kredit/debit, penyedia payment gateway harus menyediakan opsi lain seperti pembayaran lewat gerai minimarket. Semakin beragam metode pembayaran yang dimiliki, maka konsumen pun lebih mudah untuk menyelesaikan transaksi.

Salah satu penyedia payment gateway terbaik saat ini adalah Duitku. Fintech ini menyediakan sistem dengan standar internasional dalam hal keamanan, kecepatan, dan juga stabilitas. Dari segi pelayanan, Duitku selalu memprioritaskan kenyamanan pelanggannya. Anda bisa menghubungi mereka lewat telepon, live chat, email, ataupun customer service secara langsung. Detail lengkap tentang duitku bisa dilihat di https://www.duitku.com/.